Kenalkan Aplikasi Srikandi Di Lingkungan Pemerintah

MEDIAKATA.COM, SAMARINDA– Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Mahakamu Ulu, mendukung penuh penerapan aplikasi Sistem Informasi Kearsipan Dinamis Terintegrasi (Srikandi).

Aplikasi Srikandi, kini menjadi sebuah sebuah program yang ditargetkan oleh seluruh OPD. Bahwa arsip akan diberlakukan secara digital guna mempermudah administrasi.

Kadis DPMPTSP Mahakam Ulu, Merkuria Ping mengungkapkan bahwa agenda yang dilaksanakan selama dua hari tersebut, menjadi sebuah bekal bagi pihaknya untuk menerapkan aplikasi Srikandi. Pasalnya, kebutuhan tersebut menjadi kewajiban setiap OPD secara Nasional.

“Dalam rangka, kita pemantapan dalam aplikasi Srikandi. Supaya di DPMPTSP lebih memahami dan mengerti tata kelola arsip yang baik,” ungkapnya Senin, (30/10/2023).

Ia mengungkapkan, pihaknya membutuhkan peran DPK Kaltim guna meningkatkan kualitas pemahaman anggota dan staf DPMPTSP.

“Kami mengikuti disini untuk belajar bersama DPK Provinsi. Supaya di bimbing secara langsung oleh Kearsipan,” imbuhnya.

Menurutnya, aplikasi Srikandi memiliki peran penting dalam upaya surat menyurat, dan tanggap dalam mengambil keputusan. Sehingga, OPD di Mahakam Ulu tak mau ketinggalan terhadap kemajuan teknologi terkhusus administrasi berbasis digital.

“Mempermudahkan dalam surat menyurat kemudian juga dalam mengambil keputusan terkait dengan administrasi. Karena dari pengalaman saya ketika perjalanan dinas, dalam mengantar surat itu terkendala tanda tangan dan sebagainya,” ungkapnya.

Kegiatan pendampingan aplikasi srikandi tersebut dihadiri oleh pihak DPMPTSP Mahakam Ulu. Mulai dari Kepala Dinas, Kepala Sub Bagian Umum, dan seluruh kepegawaian dibidang sekretariat.

[ADV/RUL/TSN]

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *