AdvertorialDaerahDPRD Prov. KALTIM

Atlet Kaltim Akan Berpartisipasi Di Pomnas 2023, DPRD Kaltim Berikan Dukungan

325
×

Atlet Kaltim Akan Berpartisipasi Di Pomnas 2023, DPRD Kaltim Berikan Dukungan

Sebarkan artikel ini

MEDIAKATA.COM, SAMARINDA– Wakil Ketua DPRD Kalimantan Timur (Kaltim) Sigit Wibowo memberikan dukungan secara penuh kepada para atlet mahasiswa yang akan berjuang di Pekan Olahraga Mahasiswa Nasional (Pomnas) 2023 yang dilaksanakan di Kalimantan Selatan, pada 12-22 November nanti.

Sebagai sebuah ajang kompetisi, POMNAS akan melibatkan mahasiswa atlet seluruh perguruan tinggi di Indonesia sebagai peserta. Tak ketinggalan mahasiswa di Kaltim.

Wakil DPRD Kaltim Sigit Wibowo memberikan apresiasinya kepada atlet mahasiswa yang akan bepartisipasi di POMNAS nanti.

“Targetnya tentu saja para atlet menyumbangkan medali sebanyak-banyaknya untuk Kaltim. Kalau bisa masuk tiga besar. Itu akan menjadi prestasi yang luar biasa,” ucap Sigit di tengah acara pelepasan kontingen, Senin (30/10/2023).

Selain dibawah naungan Dinas Pemuda dan Olahraga (DISPORA) Kaltim, sebagai legislator Kaltim, Sigit pun turut memberikan perhatiannya kepada para atlet agar dapat bersemangat memenangkan kejuaraan POMNAS 2023.

“Kami akan memberikan dukungan yang maksimal baik pro-kebijakan maupun anggaran. Kami juga mengapresiasi kinerja Dispora dan KONI yang telah mempersiapkan atlet-atlet kita dengan baik,” ungkapnya.

Sigit pun berpesan untuk para atlet kontingen Kaltim, bahwa mental menjadi salah satu faktor penting selain fisik dan teknik. Guna memenangkan cabang lomba yang diikuti, tampil percaya diri harus menjadi indikator yang perlu diperhatikan.

“Kalau mentalnya lemah, kemampuannya bagus pun bisa loyo. Kalau fisiknya juga harus sehat, jaga kondisi dan pola makan. Jangan sampai ada yang sakit atau cedera saat pertandingan,” pesannya.

Telah diketahui, Kontingen Kaltim akan mengirimkan 150 atlet untuk bepartisipasi di 13 cabang lomba olahraga pada POMNAS 2023 di Banjarmasin, Kalsel.

[ADV/RUL/TSN]

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *