MEDIAKATA.COM, SAMARINDA – Dalam upaya meningkatkan kualitas pelayanan publik di Kota Samarinda, Perumdam Tirta Kencana launchingkan bentuk pelayanan baru yaitu Aplikasi Layar (Lapor Bayar) dan Smart Water Meter.
Acara tersebut diresmikan langsung oleh Walikota Samarinda, Andi Harun di Ballroom Hotel Grand Bumi Senyiur, Jalan Pangeran Diponegoro, Kota Samarinda, Kalimantan Timur, Senin (13/3/2023).
Wakil Ketua Komisi II DPRD Samarinda, Fahruddin turut juga hadir pada acara tersebut dan juga mengapresiasi pelayanan baru yang diluncurkan oleh Perumdam Tirta Kencana Samarinda.
Ia menilai, hal tersebut selain mewujudkan smart city juga bentuk transformasi digital pelayanan publik. tentu ini dapat memudahkan masyarakat baik dalam pelayanan, pelaporan, pembayaran dan mendapatkan informasi.
“Saya mengapresiasi dengan adanya Launching smart water dan aplikasi layar, dan perubahan kategori miskin akan gratis pemakaian air sejumlah 10 Kubik dan untuk golongan miskin ekstrem 20 kubik yang di gratiskan,” ucapnya.
Legislator Basuki Rahmat ini pun berharap, agar kedepannya edepannya Perumdam Tirta Kencana untuk lebih memaksimalkan kinerjanya kepada seluruh masyarakat Kota Samarinda.
“Ini Baru target 163 ribu, kami DPRD terus mendukung untuk memprioritaskan itu, karena tidak semuanya masyarakat samarinda terlayani dengan baik dan masih banyak mengeluh prihal air bersih,” tandasnya [ADV/ISN]